Sabtu, 21 Agustus 2010

Alternatif Agar Tetap Sehat dan Segar dalam Berpuasa

                          Berbagai macam agar selalu segar bugar selama puasa berikut ini bisa membantu anda terutama jika anda masih bekerja selama berpuasa. Agar bisa menghindari kebiasaan tidak sehat, maka butuh pengaturan makan dan minum pada waktu sahur atau pada saat berbuka puasa.
Selama puasa  makanan penghasil enersi utama seperti karbohidrat, lemak, vitamin, mineral, dan protein yang masuk ke tubuh kita tidak sebanyak pada hari-hari tidak puasa. Berikut ini adalah beberapa tip/cara khusus saat kita sahur dan saat kita berbuka puasa agar tubuh kita tetap sehat dan segar selama bulan puasa sehingga terhindar dari kebiasaan yang kurang sehat:

Rabu, 18 Agustus 2010

Mendidik bukan hanya mengajar

Bagi sorang pengajar, menjadikan siswanya pintar itu sudah dikatakan sukses. Tapi tidak bagi sorang pendidik. Guru disamping pengajar juga harus bisa mendidik, agar tidak hanya memperhatikan masalah IQ (intelejensi) siswa, tapi lebih memperhatikan masalah moralnya. Karena itulah kesuksesan sorang guru.
"Buat apa banyak orang pintar kalau tidak bermoral" Itu, asumsi masyarakat. Betapa mereka menuntut dan mengharapkan para anak-anaknya disamping menjadi orang pintar juga berbudi pekerti baik. Dan semua ini adalah tugas seorang pendidik.

Senin, 16 Agustus 2010

Malam Tirakatan 17 Agustus 2010 di RT 43 Rw 04 Kepanjen Permai II

                                Malam tirakatan 17  AGUSTUS 2010 selalu memberikan suasana berbeda di kampungku (RT 43 (begitu juga Rt /Rw lainnya). Selain setiap rumah mengibarkan bendera  merah putih di depan rumah, setiap sudut jalan juga diramaikan dengan bendera berbagai ukuran dan warna yang bervariasi. Tidak kalah pentingnya, karena setiap kampung mengadakan acara malam tirakatan yang biasanya diramaikan acara tumpengan dan sambutan ketua RT,namun acara pada malam tersebut agak berbeda karena bersamaan dengan bulan puasa.
                               

Kamis, 12 Agustus 2010

Buah Pisang dan madu Sangat Bagus untuk berbuka Puasa

Bagi umat Islam menjalankan puasa adalah merupakan suatu kuwajiban yang harus dijalankan selama sebulan penuh . Menahan makan dan minum dan sejumlah larangan lainnya dari fajar hingga magrib jelas mengurangi asupan zat gizi yang masuk dalan tubuh kita. Para ahli memperkirakan, puasa akan mengurangi sekitar 20 sampai 30 persen pasokan kalori ke dalam tubuh. Jadi aturlah menu sehat ketika berpuasa. Ini sebagian di antara tips yang bisa dipakai, dalam menunaikan ibadah Puasa.Romadon

Selasa, 10 Agustus 2010

Bulan Suci Ramadhan yang penuh Berkah


AL- Hamdullillah , Allah SWT masih memanjangkan umur kita sehingga kita kembali berjumpa dengan bulan suci Ramadhan 1431 H. Insya Allah, tanggal 1 Ramadan 1431 H bertepatan dengan 11 Agustus 2010 M. Umur yang panjang adalah nikmat Allah SWT yang harus kita syukuri.

Mensyukuri nikmat nikmat Alloh bukan hanya sekedar diucapkan, tetapi harus diyakini dalam hati, dinyatakan dengan lidah, dan diikuti dengan amal yang nyata.


Minggu, 08 Agustus 2010

Persiapan Peringatan 17 Agustus 2010 RT.43 RW.04

Peringatan H U T Kemerdekan Republik Indonesia tercinta diperingati setiap tanggal 17 Agustus. Pagar rumah dan tembok dinding tetangga sudah terlihat rapi dibersihkan dan diberi cat ulang atau diganti warnanya sesuai selera pemilik.


Selasa, 03 Agustus 2010

Menyongsong Peringatan 17 Agustus di kampungku.

                               Sekarang adalah hari kemerdekaan Indonesia yang ke 65. bermacam-macam orang, kelompok, desa dalam memperingatinya. acara yang paling ritin di tingkat desa adalah, upacara bendera di lapangan balai desa dengan diikuti semua perangkat desa serta masyarakat.
Pada malam 17 agustusnya, sekarang sudah menjadi trend setiap RT/RW atau paling tidak di balai desa di adakan malam tirakatan. minimal malam tasyakkuran. dengan acara-acara yang sederhana, misalnya menyanyikan lagu kebangsaan, ceramah sejarah oleh sesepuh desa, tahlilan, mendoakan para pejuang sampai kepada khatmil qur’an. bermacam-macam memang, masyarakat dalam memperingatinya.
                         

Selamat Tahun Baru 2013 !!! .

 
Powered by Blogger